Kutipan "Kata Bijak" Walt Disney


Walt Disney lahir dengan nama asli Walter Elias Disney. Ia lahir di Chicago, Illinois, Amerika Serikat tanggal 5 Desember 1901 dan meninggal di Burbank, California, Amerika Serikat pada tanggal 15 Desember 1966.

Ia dikenal sebagai pendiri dari Walt Disney Production, bersama Roy O. Disney (saudara kandung dari Walt Disney). Dan perusahaan yang didirikannya kini dikenal sebagai The Walt Disney Company. Selain sebagai pendiri, Walt Disney juga merupakan seorang produser film sekaligus juga sebagai inovator di bidang animasi dan desain taman bermain. Ia seorang yang kreatif. Ia dan karyawannya bahkan berhasil menciptakan karakter kartun yang terkenal di dunia yakni Mickey Mouse, dengan pengisi suaranya adalah Walt Disney sendiri. Kini siapa yang tak tahu Walt Disney. Bahkan Gedung Konser Walt Disnet yang ada di Los Angeles, California didirikan untuk menghormati sang legenda.

Kutipan :

"Ada lebih banyak harta di dalam buku daripada yang di dapat perampok di Pulau Harta."

"Seseorang seharusnya tidak mengabaikan keluarganya demi bisnis."

"Tanpa inspirasi, kita akan binasa."

"Semakin kamu menyukai dirimu, semakin kecil kemungkinan kamu menyerupai orang lain, itulah yang membuat dirimu unik."

"Cara memulai adalah dengan berhenti berbicara dan mulai melakukan."

"Kamu bisa merancang dan membuat, dan membangun tempat yang paling indah didunia. Tapi hal itu membutuhkan orang lain untuk membuat mimpi menjadi kenyataan."

"Jika Anda dapat memimpikannya, Anda dapat melakukannya."

"Aku tidak suka mengulangi kesuksesan, aku lebih suka untuk mencari hal lain."

"Aku sudah pernah berada diantara kompetisi yang ketat dalam hidupku, Aku tidak akan pernah tahu bagaimana aku bergaul tanpa hal tersebut."

"Rasanya menyenangkan untuk melakukan hal yang tidak mungkin."

"Kamu akan mencapai sebuah titik dimana kamu tidak bekerja untuk uang."

"Pikiran kita ibarat parasut, hanya berfungsi ketika terbuka."

"Kami tetap maju, membuka jalan baru, dan melakukan hal baru, karena kami penasaran dan rasa penasaran itu menuntun kami menemukan jejak baru."

"Aku selalu melihat sisi optimis dari kehidupan, tapi aku cukup realistis untuk mengetahui bahwa hidup itu kompleks."

"Ketika orang-orang menertawakan Mickey Mouse, itu karena dia begitu manusiawi; dan itulah rahasia dari kepopulerannya."

"Ketika kamu penasaran, kamu menemukan banyak hal menarik untuk dikerjakan."

"Kapanpun aku berjalan, aku selalu berpikir mengenai apa yang salah mengenai sesuatu dan bagaimana bisa memperbaikinya."

"Ketika kamu percaya mengenai sesuatu hal, percayalah selalu akan hal itu, secara implisit dan tidak pernah mempertanyakan."

"Semua mimpi kita akan terwujud, jika kita punya keberanian untuk mengejarnya."

loading...

Komentar

Kutipan Terpopuler

Kutipan "Kata-Kata" Kurt Cobain

Kutipan "Kata Bijak" Buddha

27 Kutipan Tommy Shelby untuk Membantumu Menjalani Hidupmu Sendiri

Kutipan "Kata-Kata" AXL Rose

Kutipan "Kata-Kata" Benyamin Sueb

Kutipan "Kata Bijak" Batman

Kutipan "Kata-Kata" Chairil Anwar